Beranda

Kamis, 28 Juni 2012

Amalan-Amalan Pengundang Setan

Setan memiliki kegemaran-kegemaran. Apabila di dalam rumah kita terdapat perkara-perkara yang disukai setan, maka bersiaplah rumah kita untuk dijajah oleh setan. Setan akan betah tinggal di rumah kita, dan menebarkan jaring-jaring penga­ruhnya kepada seluruh penghuni keluarga. Padahal, Allah telah menegaskan, bahwa setan adalah musuh kita yang paling nyata.

Setan selalu menggoda manusia untuk jauh dari Rabb-Nya. Dia akan berusaha dengan segala cara agar manusia me­ngikuti langkah-langkahnya. Beragam bisikan dihembuskan, dan berbagai dosa ditawarkan. Sehingga, manusia akan me­ninggalkan ketaatan kepada Allah k, dan mengikuti jejak-jejak setan. Lantas, bagaimana jadinya jika godaan setan selalu me­menuhi atmosfir rumah kita? Rumah yang ditinggali setan adalah rumah yang terancam dengan berbagai bencana.

Buku ini membahas beberapa perkara yang jika ada atau terjadi di rumah kita, maka itu akan menjadi daya pengun­dang setan untuk memasuki rumah kita. Waspadailah perkara-perkara ini! Usahakan secara serius untuk menjauhkan rumah kita dari perkara-perkara pengundang setan, agar rumah kita terbebas dari cengkeraman pengaruh setan. Karena, jika setan telah berhasil memasuki sebuah rumah dan merasa betah ting­gal di dalamnya, sungguh inilah pertanda awal dari kesengsa­raan hidup. Selamat membaca!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar